Rabu, 11 September 2024

Pengertian, Fungsi, Tujuan, Dan Nilai-Nilai Karakter.



Sumber Gambar : https://smansasingaraja.sch.id

Pengertian Karakter.

        Karakter adalah seperangkat sifat yang selalu dikagumi menjadi tanda-tanda kebaikan, kebajikan dan kematangan moral seorang. Secara etimologi, istilah karakter asal dari bahasa Latin character, yang berarti tabiat, tabiat, sifat-sifat kejiwaan, budi pekerti, kepribadian serta akhlak. menurut W.B. Saunders, (1977: 126) menyebutkan bahwa karakter adalah sifat nyata serta tidak sinkron yg ditunjukkan sang individu, sejumlah atribut yg bisa diamati di individu.

        Wyne berkata bahwa karakter yaitu menandai bagaimana cara memfokuskan bagaimana mengaplikasikan nilai kebaikan dalam bentuk tindakan atau tingkah laris. oleh karena itu seseorang yg berperilaku tidak amanah, kejam atau rakus dikatakan menjadi orang yang berkarakter buruk , sementara orang yg berprilaku jujur, senang menolong dikatakan menjadi orang yang berkarakter mulia. Jadi istilah karakter erat kaitannya menggunakan personality (kepribadian) seorang.

Fungsi Karakter.

Fungsi Pembentukan Dan Pengembangan, Pendidikan karakter mempunyai fungsi sebagai pembentukan dan pengembangan potensi, hal ini berarti peserta didik mampu mengembangkan potensi yang ada dalam dirinya untuk berpikir baik, berhati nurani yang baik , dan berperilaku baik serta berbudi pekerti yang luhur.
Fungsi Untuk Penyaring. Pendidikan karakter juga berfungsi sebagai filter, sehingga masyarakat dapat memilih dan memilih budaya negara mereka sendiri. Diharapkan bahwa karakter pendidikan akan membantu menyaring budaya asing yang tidak sejalan dengan prinsip karakter, serta budaya Indonesia yang berbudi pekerti luhur.
Penguatan Dan Perbaikan. Pendidikan karakter mempunyai fungsi sebagai penguatan dan perbaikan, hal ini berarti sistem pendidikan ini berfungsi untuk memperbaiki serta menguatkan peran baik individu, keluarga, satuan pendidikan, masyarakat, dan pemerintah.

Tujuan Karakter.

  1. Mengetahui berbagai karakter baik manusia.
  2. Memahami sisi baik menjalankan perilaku berkarakter.
  3. Dapat mengartikan dan menjelaskan berbagai karakter.
  4. Menunjukkan contoh perilaku berkarakter dalam kehidupan sehari-hari.

Nilai-Nilai Dalam Karakter


  1. Religius, Diwujudkan dalam perilaku melaksanakan ajaran agama dan kepercayaan yang dianut, menghargai perbedaan agama dan kepercayaan lain.
  2. Nasionalis, Ditunjukkan melalui apresiasi budaya bangsa sendiri, menjaga lingkungan, taat hukum, disiplin, menghormati keragaman budaya, suku, dan agama.
  3. Integritas, Meliputi sikap tanggung jawab, konsistensi tindakan dan perkataan yang berdasarkan kebenaran, menghargai martabat individu, serta mampu menunjukkan keteladanan.
  4. Mandiri, Pembelajar sepanjang hayat, mempergunakan segala tenaga, pikiran, waktu untuk merealisasikan harapan, mimpi, dan cita-cita.
  5. Gotong royong, Diharapkan peserta didik menunjukkan sikap menghargai sesama, dapat bekerja sama, inklusif, tolong menolong, memiliki empati dan rasa solidaritas.



Refrensi.  


https://hukum.uma.ac.id/2021/12/03/apa-itu-pengertian-karakter/

https://www.bola.com/ragam/read/4955535/pengertian-pendidikan-karakter-menurut-para-ahli-fungsi-tujuan-dan-nilainya?page=4

https://www.liputan6.com/hot/read/5294359/tujuan-pendidikan-karakter-di-indonesia-dan-nilai-nilai-yang-harus-diajarkan?page=3

Pengertian, Perbedaan Dan Persamaan, Tujuan, Fungsi Bimbingan Dan Konseling.




Sumber : https://beritabojonegoro.com
Sumber : https://beritabojonegoro.com 



A. Pengertian Bimbingan Dan Konseling.

Menurut Rusydi Ananda (Dalam Prayinto dan amti 2004 : 99) Bimbingan adalah proses pemberian bantuan yang dilakukan oleh orang yang ahli kepada seorang atau beberapa orang individu, baik anak anak, Remaja, maupun dewasa, agar orang yang dibimbing dapat mengembangkan kemampuan dirinya sendiri dan mandiri, dengan memanfaatkan kekuatan individu dan sarana yang ada dapat dikembangkan berdasarkan norma-norma yang berlaku. Sedangkan konseling adalah proses pemberian bantuan yang dilakukan melalui wawancara konseling oleh seorang ahli (Konselor) Kepada individu yang sedang mengalami suatu masalah (Klien) yang bermuara pada teratasinya masalah yang dihadapi oleh ( Klien). Sedangkan menurut Rusydi Ananda ( Dalam Sukardi Dan Kusmawati 2008 : 2). Memaparkan bimbingan adalah proses pemberian bantuan yang diberikan kepada seseorang atau kelompok orang secara terus menerus dan sistematis oleh pembimbing agar individu atau sekelompok individu menjadi pribadi yang lebih mandirii, sedangkan konseling adalah suatu upaya bantuan yang dilakukan dengan empat mata atau tatap muka, antara konselor dan konseli yang berisi usaha yang laras unik dan manusiawi yang dilakukan dalam susasana keahlian dan yang didasarkan atas norma norma yang berlaku.

Ahmad Susanto ( Dalam Suherman, 2009 : 15) Konseling merupakan hubungan yang bersifat membantu agar konseli dapat tumbuh kearah yang dipilihnya juga agar dapat memecahkan masalah masalah yang dihadapinya. Sedangkan dalam Ahmad Susanto (Dalam Willis, 2004 : 18) mengungkapkan bahwa konseling adalah suatu upaya bantuan terhadap individu agar berkembang potensinya secara optimal maupun mengatasi masalahnya dan maupun menyesuaikan diri terhadap lingkungan yang senantiasa berubah.

B. Perbedaan Dan Persamaan Bimbingan Dan Konseling.

Mansoer atau mansoer ( Dalam prayinto, 1978 : 643 ) menyatakan bahwa didalam keseluruhan pelayanan bimbingan konseling dianggap sebagai inti dari proses pemberian bantuan.

Perbedaan terletak pada segi isi kegiatan dan tenaga yang menyelenggarakannya. Dari segi isi, bimbingan lebih banyak bersangkut paut dengan usaha pemberian informasi dan kegiatan pengumpulan data tentang siswa. Sedangkan konseling merupakan bantuan yang dilakukan dalam pertemuan tatap muka antara dua orang manusia antara konselor dan klean. Dilihat dari segi tenaga, bimbingan dapat dilakukan oleh guru, wali kelas, kepala sekolah dan orang dewasa lainnya kepada individu yang memerlukannya.

Persamaan Bimbingan Dan Konseling.

Persamaan yang lebih jelas antara keduanya kepada tujuan yang hendak dicapai yaitu sama sama untuk memandirikan individu, sama sama diterapkan dalam program persekolahan dan sama-sama mengikuti norma-norma yang berlaku dilingkungan masyarakat tempat kedua kegiatan itu dilakukan. Rita Lisnawati ( Dalam Muh Surya,1996 : 12). Bimbingan dan konseling disekolah dapat berhasil dengan baik, maka perlu disusun suatu program atau rencana yang sebaik baiknya, dengan program yang baik maka kegiatan bimbingan akan lebih efisien.

C. Tunjuan Bimbingan Dan Konseling.
1. Fungsi Pengegahan. Pelayanan bimbingan dan konseling dapat berfungsi pencegahan artinya merupkan pencegahan terhadap timbulnya usaha. Dalam fungsi ini layanan yang diberikan berupa bantuan bagi para siswa agar terhindar dari berbagai masalahyang dapat menghambat perkembangan. Ada beberapa kegiatan bimbingan dan konselingyang dapat berfungsi pencegahan diantranya :
  • Program orientasi, yang memberikan kesempatan kepada para siswa untuk mengenal sekolah sebagai lingkungan yang baru.
  • Program bimbingan karir, yang membantu para siswa untuk memperoleh pemahaman diri dan lingkungan yang lebih baik.
  • Program pengumpulan data, yang memungkinkan diperolehnyadata yang lebih lengkap.
  • Program kegiatan kelompok, seperti diskusi, bermain, peranan dinamika kelompok dan tehnik tehnik pendekatan lainnya.
2. Fungsi Penyaluran
Dalam hal ini membantu siswa mendapatkan kesempatan penyaluran pribadinya masing-masing. Bentuk kegiatan dalam fungsi ini membantu dalam.
3. Fungsi Penyesuaian.
Pelayanan yang membantu terciptanya penyesuaian antara siswa dan lingkungannya. Dengan demikian adanya kesesuaian antara pribadi siswa dan sekolah sebagai lingkungan merupakan sasaran fungsi.
4. Fungsi Perbaikan.
Bantuan bimbingan dan penyuluhan berusaha untuk memecahkan masalah masalah yang dihadapi siswa. Bantuan yang diberikan tergantung masalah yang dihadapi.
5. Fungsi Pengembangan.
Layanan yang diberikan agar dapat membantu para siswa dapat mengembangnkan keseluruhan pribadi secaralebih terarah dan menetap.

E. Kedudukan Bimbingan Dan Konseling Dalam Pendidikan.

a. Bidang Intruksional dan kurikuler. Bidang ini mempunyai tanggung jawab dalam kegiatan pengajaran yang bertujuan memberikan pengetahuan, keterampilan dan sikap.

b. Bidang administratif dan kepemimpinan. Bidang ini merupakan bidang kegiatan yang menyangkut masalah-masalah administratif dan kepemimpinan, yaitu masalah masalah yang yang berhubungan dengan bagaimanakah melaksanakan kegiatan secara efisiensi.

c. Bidang pembinaan siswa. Memberikan pelayanan agar siswa memperoleh kesejahteraan lahir dan batin dalam proses pendidikan yang sedang ditempuhnya. Kegiatan pendidikan yang baik dan ideal hendaknya mencakup ketiga bidang kegiatan tersebut.

Refrensi.
Ananda Rusydi. 2018. Profesi Pendidikan Dan Tenaga Kependididkan. Medan : LPPPI.

Susanto Ahmad. 2018. Bimbingan Dan Konseling di Sekolah konsep, teori, dan aplikasinya. Jakarta : PrenadaMedia Grup.

Lisnawaty Rita. 2016. “Pengelolaan Bimbingan Konseling di Sekolah Menengah Pertama.” Dalam Jurnal Ilmiah Manajemen. Vol. 10. No. 1. Hlm. 64-71. Bengkulu.



    Sejarah Blog